TAKALAR,KAWALBERITA.COM——Pelti Takalar mengikuti kejuaran Tennis Bupati Bone Cup 2022 yang berlangsung di Lapangan Tenis Merdeka, Watampone, Kabupaten Bone, Turnamen yang berlangsung selama tiga hari itu (18 sampai 20 maret 2022) dibuka oleh Wakil Bupati Bone H. Ambo Dalle.
Pada kesempatan tersebut, Ambo Dalle menyampaikan jika setiap tahun menjelang momentum Hari Jadi Bone (HJB) Pemkab Bone senantiasa mewarnai dengan kegiatan olahraga. Salah satunya kejuaraan tenis antar kabupaten. Namun, kata dia, dua tahun terakhir pasca Pandemi covid-19, pelaksanaan kompetisi tenis ditiadakan.
“Kejuaraan tennis antar kabupaten ini setiap tahun kami adakan hanya pasca pandemi covid 19 selama dua tahun sempat terhenti, alhamdulillah kali ini bisa terlaksana atas kesigapan dan kesiapan panitia” ungkapnya (Jum’at 18/03/2022)
Iapun memuji kesiapan panitia yang menurutnya tak kalah dari kesiapan peresmian motorGP di mandalika yang saat ini juga sementara berlangsung.
“Persiapan panitia sangat luar biasa bahkan tak kalah dengan kesiapan peresmian MotoGP di Mandalika hari ini. Hampir sama,” kata wabup dihadapan peserta
Kejuaraan Tenis Lapangan Beregu Bupati Bone Cup 2022 ini diikuti 12 Pengurus cabang PELTI se Sulsel diantaranya Bone A, Selayar, Bulukumba, Jeneponto, Takalar, Maros, Pangkep, Pare-Pare, Wajo, Palopo, Bone B dan Sinjai, yg terbagi dalam 4 Pool.
Ketua pelti Takalar Darwis ewa yang turut membersamai para pemain menyampaikan rasa syukur Atas hasil yang dicapai. Alhamdulillah Turnamen kali ini Takalar masuk dalam pool A bersaing dengan Bone A dan Jeneponto.
Selanjutnya, keluar menjadi Runner Up di grup A dan lolos di perempat final dan mengalahkan Wajo sebagai juara grup C. Namun, Takalar harus menerima kekalahan saat masuk semifinal melawan Pangkep dengan skor 2 – 0 sehingga Takalar keluar sebagai juara III” ungkap Darwis Minggu, (20/03/2022 )
Darwis yang saat ini menjabat kepala Dinas Pariwisata Pemuda Dan Olahraga merasa bersyukur dan bangga atas apa yang diraih dan menurutnya, semua itu berkat perjuangan dan ketangguhan para pemain Takalar sehingga mampu meraih juara ketiga dari dua belas Club yang ikut bertanding.
“Apa yang diperoleh hari ini adalah hasil dari perjuangan dan ketangguhan dari teman- teman dilapangan. Juara ketiga dari dua belas (12) Club yang ikut bertanding sudah sebuah prestasi yang patut disyukuri dan dibanggakan” ucap Darwis
Ia pun berharap kedepan Pelti Takalar bisa lebih mempersiapkan para pemain yang bisa mengharumkan nama Takalar.
“Ini adalah permulaan yang baik, insya Allah kedepan kami akan lebih siap dalam menghadapi turnamen atau event demi mengharumkan Takalar, tanah kelahiran yang kita cintai bersama” Harap pria yang hoby mai tennis itu.(RM)
Editor Redaksi